Contoh Iklan Barang Beserta Kalimat dan Gambar Lengkap

Yukampus.com – Contoh iklan barang lengkap dengan gambarnya. Setiap orang yang memiliki produk atau barang yang dijual tentu ingin agar produk atau barang tersebut laku dan dibeli banyak kalangan masyarakat.

Namun jika tidak memiliki strategi promosi yang baik, sebagus apapun produk atau barang yang kita miliki dan tawarkan, tidak akan ada orang yang membelinya. Salah satu cara untuk mengenalkan produk atau barang yang kita jual adalah dengan mengiklankannya.

Iklan barang atau iklan produk menjadi sangat penting dalam upaya mencapai target penjualan. Membuat konten iklan berupa gambar dan kata-kata tidak boleh dilakukan sembarangan. Salah sedikit saja, hal tersebut mungkin akan menjadi bumerang bagi kita.

Untuk itu di sini kita akan memberikan beberapa contoh iklan barang dari brand terkenal yang gambarnya diambil dan bersumber dari berbagai situs ternama di internet. Namun sebelum itu, mari simak terleih dahulu pengertian atau penjelasan iklan barang.

Apa Itu Iklan Barang?

Iklan barang adalah jenis iklan yang isi konten utamanya adalah mengenalkan barang atau produk yang ingin dijual. Iklan ini berbeda dengan iklan jasa atau layanan karena selain menulis teks, penambahan foto atau gambar untuk iklan sangat penting dilakukan.

Hal tersebut bertujuan supaya pelanggan atau konsumen memiliki gambaran bagaimana wujud dari produk atau barang yang dijual oleh produsen. Foto barang yang asli dengan kualitas HD akan lebih baik supaya ketika konsumen meninjau langsung barang tersebut, mereka tidak akan kecewa.

Banyak sekali jenis iklan barang yang sering kita jumpai, antara lain makanan, minuman, produk elektronik, smartphone, laptop, buku, shampoo, sabun, obat, mobil, mortor, apartemen, rumah atau jenis properti lainnya.

Contoh Iklan Barang

Berikut adalah beberapa contoh iklan barang yang dilengkapi dengan gambar, desain, poster, spanduk serta kalimat iklan, kata-kata promosi, teks, ataupun tulisan yang menarik, singkat, mudah diingat dan menarik pelanggan.

1. Iklan Barang Elektronik

iklan barang elektronik

Iklan tersebut diambil dari India namun menggunakan bahasa Inggris, merupakan salah satu iklan elektronik sebuah perusahaan secara global (menyeluruh) dari Panasonic. Jadi, pada iklan ini Panasonic sekaligus mengiklankan seluruh produknya dalam satu kemasan iklan yang menarik.

2. Iklan Barang Bekas

iklan barang bekas

Jika kita ingin menjual barang bekas, salah satu toko online yang dapat kita gunakan untuk memromosikannya adalah OLX. Pada gambar di atas kita dapat melihat salah satu contoh iklan barang bekas yaitu sepatu. Iklan dilengkapi dengan harga, pemilik, nomor telepon, email dan lokasi iklan.

3. Iklan Barang di Koran

iklan barang di koran

Di koran ada banyak sekali spot iklan salah satunya adalah iklan jual beli barang, contohnya adalah mobil keluarga dan mobil pickup. Pada gambar di atas tersebut kita bisa melihat bahwa Suzuki memberikan penawaran berupa promo kepada para pembaca koran.

4. Iklan Barang Sabun

iklan barang sabun

Sebelumnya kita telah membahas contoh iklan sabun. Gambar tersebut adalah salah satu dari contoh iklan sabun. Iklan ini merupakan salah satu jenis contoh iklan barang yang menarik, memiliki desain ‘wah’ dan kalimat yang membuat orang akan selalu mengingatnya.

5. Iklan Barang Minuman

iklan barang minuman

Iklan minuman bersoda tersebut diambil dari situs di Amerika Serikat, tentu saja dengan memakai bahasa Inggris. Contoh iklan minuman yang segar dan sehat harus dibalut dengan gambar dan desain yang menawan, seperti iklan minuman tersebut.

Kesimpulan

Sekian pembahasan mengenai contoh iklan barang dilengkapi dengan kalimat serta gambar, elektronik, dan jasa, dalam bahasa inggris, contoh iklan barang beserta gambarnya dan penjelasannya, bekas, minuman, di koran dan sabun.

Baca :


Tinggalkan komentar