Contoh Doa Pagi Kristen agar Didengar Tuhan

Yukampus.com – Doa pagi kristen. Selamat pagi sahabat-sahabat yang beragama Kristen semua. Salam sejahtera semoga damai mengiringi kita semua. Pagi hari atau awal hari merupakan waktu di mana kita masih memiliki semangat berlebih. Tentunya apa yang kita peroleh di pagi ini merupakan berkat karuniaNya.

Mulai dari bangun tidur, makan yang dihidangkan di meja, aktifitas pagi hari yang lancar dan ketenangan rohani serta Semangat yang ada dalam diri kita merupakan pemberianNya. Maka dari itu, kita perlu mengucap syukur atas apa yang diberikan Tuhan kepada kita. Ucapan syukur atau doa pada pagi hari bisa kita ucapkan secara singkat dengan diawali kata ‘Bapa Kami’.

Namun demikian, apabila sahabat ingin melihat contoh doa kristen di pagi hari, sahabat bisa melihat artikel ini di mana saya akan menulis beberapa teks doa rohani pagi hari kristen. Bagi orangtua, diwajibkan untuk mengajarkan kepada anaknya mengenai kebiasaan jemaat Kristen agar nantinya, anak kita tumbuh menjadi manusia yang berbakti kepada Tuhan.

Contoh Doa Pagi Hari Kristen

Berikut akan saya tulis beberapa macam contoh doa pada pagi hari Kristen sebelum berangkat kerja atau memulai aktifitas. Bisa diucapkan setelah makan, setelah mandi ataupun doa ketika bangun tidur Kristen.

1. Contoh Doa Pagi Hari Kristen Singkat

Bapa yang baik, saya mengucapkan terima kasih kepada Engkau atas hari baru ini. Berilah saya iman yang teguh, harapan yang kuat dan kasih yang tulus. Jadikanlah setiap perkataan dan perbuatan yang akan saya kerjakan, menyenangkan hatiMu, Bapa.

Jadikanlah saya penuh kasih seperti diriMu ketika mengasihi semua orang. Bimbinglah saya, berkatilah pekerjaan saya pada hari ini. Izinkan saya menikmati rejeki yang telah Engkau sediakan menjadi bagian dari hidup saya hari ini dan mendatangkan bagi kehidupan saya. Dalam nama Tuhan saya berdoa. Haluleya, Amin.

2. Contoh Doa Pagi Hari Kristen Sedang

Bapa, pada pagi hari ini saya bersyukur kapada Engkau, masih boleh bangun untuk menghirup udara segar pada pagi hari. Semua hanya karena izinMu. Terimaksaih ya Bapa, terima kasih karena saya masih diizinkan sekali lagi menikmati kehidupan yang penuh bahagia ini.

Saya menyerahkan langkah kehidupan saya selanjutnya. Karena saya mengetahui, bahwa detik dan menit serta jam ke depannya dalam kehidupan saya. Namun saya percaya bahwa Engkau selalu menyertai saya, melindungi serta menjaga kemanapun kaki ini berjalan dan melangkah. Berkatilah apa saja yang akan saya kerjakan, cukupkan makan serta apa yang hendak saya minum.

Terimakasih Bapa, dan inilah doa pagi saya yang penuh dengan rasa syukur. Di dalam nama Yesus Kritus saya berdoa. Haluleya, Amin.

3. Contoh Doa Pagi Hari Kristen Panjang

Selamat pagi ya Bapa yang bertahta pada kerajaan di surga. Terima kasih karena telah membolehkan saya dapat menghirup udara segar di pagi hari ini, menikmati seluruh anugerah yang telah Engkau cukupkan kepada saya. Itu semua karena kebaika dan curahan kasih yang nyata dari Engkau di kehidupan saya.

Terimakasih Bapa, dan inilah doa pagi saya yang penuh dengan rasa syukur. Di dalam nama Yesus Kritus saya berdoa. Haluleya, Amin.

3. Contoh Doa Pagi Hari Kristen Panjang

Selamat pagi ya Bapa yang bertahta pada kerajaan di surga. Terima kasih karena telah membolehkan saya dapat menghirup udara segar di pagi hari ini, menikmati seluruh anugerah yang telah Engkau cukupkan kepada saya. Itu semua karena kebaika dan curahan kasih yang nyata dari Engkau di kehidupan saya.

Dan bagi saudara saya yang sedang berdukacita, hiburlah mereka agar bisa mengerti hati dan pikiran mereka menjadi ikhlas, hanya Engkau yang bisa merubah duka menjadi sukacita. Dan saya juga berdoa bagi mereka yang terhimpit kesulitan, kiranya Bapa membuka jalan bagi mereka agar mereka memperoleh pekerjaan yang dapat mencukupkan kebutuhan.

Doa syukur ini saya curahkan di atas nama dari segala nama, Tuhan kami Yesus Kristus. Haluleya, Amin.

Kesimpulan

Itu dia beberapa contoh Doa Pagi Kristen. Semoga membantu bagi yang sedang mencari contoh doa pagi hari, doa bangun tidur kristen, doa pagi protestan, doa pagi kristen, doa bangun pagi kristen, dan sebagainya.

Baca :


Tinggalkan komentar