Program Loyalti : Strategi Jitu Memperkuat Hubungan Pelanggan

Di era bisnis yang semakin kompetitif dan ketat seperti sekarang,  usaha untuk membangun dan memperkuat hubungan dengan pelanggan adalah kunci utama dalam menentukan kesuksesan jangka panjang.

Nah, untuk mencapai tujuan ini, salah satu cara efektif yang dapat dilakukan adalah menjalankan program loyalti yang tepat untuk mempertahankan minat pelanggan terhadap produk yang kita jual.

Dalam artikel ini, kami akan memberikan tips untuk kamu, mulai dari apa itu program loyalti, manfaatnya untuk pelanggan, hingga contoh yang cocok berdasarkan jenis bisnisnya.

Apa Itu Program Loyalti?

Dalam dunia bisnis, secara sederhana, program loyalti adalah sebuah strategi pemasaran yang dirancang khusus untuk mempertahankan kepercayaan dan minat pelanggan yang sudah ada, dengan memberikan insentif atau penghargaan kepada mereka, atas kesetiaannya dalam menggunakan produk dari suatu brand. Sementara itu, beberapa bentuk penghargaan yang seringkali dibuat antara lain : 

  • Bentuk poin, di sini brand memberikan poin tertentu di setiap transaksi yang dilakukan oleh pelanggan yang tergabung ke dalam program. Akumulasi poin nantinya dapat ditukarkan untuk memperoleh benefit dan hadiah tertentu.
  • Diskon harga, atau potongan harga. Bentuk ini menjadi manfaat program loyalti yang paling sering ditawarkan, karena tidak hanya menguntungkan bagi pelanggan, namun juga membuat brand berkesempatan untuk menjaring lebih banyak pelanggan baru
  • Hadiah, bentuk ini biasanya dikombinasikan dengan pemberian poin. Namun dalam beberapa kesempatan, brand biasanya memberikan hadiah langsung bagi konsumen yang membeli produk tertentu mereka.
  • Akses eksklusif, adalah pemberian hak istimewa bagi para pelanggan tertentu yang tidak diberikan kepada pelanggan lain. Keistimewaan seperti dapat mencoba barang sampel, info produk lebih awal, atau diskon khusus seringkali menjadi daya tarik utama yang membuat pelanggan tidak ingin berpindah brand.

Dengan melakukan ini, kamu tidak hanya dapat mempertahankan pelanggan untuk setia dengan brand yang kamu miliki, tapi kamu juga memiliki kemungkinan, untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan yang penasaran dengan kelebihan produkmu, dibanding brand lainnya.

Nyatanya, walaupun kedengarannya cukup menjanjikan, dalam prosesnya kamu akan menemui kesulitan luar biasa jika hanya mengandalkan dirimu sendiri untuk melakukan eksekusi yang maksimal dalam program ini.

Karena bukan tanpa alasan, nyatanya kamu harus siap dengan ratusan pertanyaan, konsultasi, hingga klaim selama 24 penuh. 

Untuk membantu kesulitanmu di masalah ini, kamu dapat menggunakan WhatsApp CRM sebagai solusi yang tepat untuk melakukan komunikasi terhadap pelanggan secara efektif.

Fitur ini juga memungkinkan brand bisnis kamu untuk berkomunikasi dan berinteraksi dengan pelanggan hanya melalui satu platform secara real time

Mengapa Program Loyalti Mampu Memperkuat Hubungan dengan Pelanggan?

Membantu Memahami Kebutuhan dan Preferensi Pelanggan

Tidak banyak yang paham, namun sejatinya program loyalti memungkinkan kamu untuk lebih memahami kebutuhan dan preferensi pelanggan di dalam bisnismu.

Dengan memahami aktivitas pelanggan melalui program tersebut, kamu dapat mengumpulkan data yang berharga mengenai pola pembelian, produk atau layanan yang diminati, dan preferensi dari tiap pelanggan secara individu. 

Nantinya informasi berharga ini dapat kamu gunakan untuk lebih menyempurnakan strategi pemasaran dan produk, mengetahui apa dan mana yang harus menjadi prioritas program penjualan. Sehingga nantinya dapat memberikan pengalaman yang lebih memuaskan dan berkesan kepada pelanggan.

Memastikan Keberlangsungan Bisnis Secara Tidak Langsung

Salah satu manfaat utama lainnya dari program loyalitas adalah meningkatkan retensi pelanggan dari seorang pelanggan. Dengan menawarkan insentif, bonus, potongan harga bahkan penghargaan kepada pelanggan yang setia, perusahaan dapat membuat pelanggan merasa dihargai dan terus kembali untuk berbelanja.

Ke depannya, keberhasilan ini tentunya tidak hanya menghasilkan penjualan berulang, tetapi juga mengurangi biaya pemasaran untuk menarik pelanggan baru.

Lebih jauh lagi, Program loyalti dapat kamu gunakan sebagai alat untuk memperluas basis pelanggan. Pelanggan yang puas dengan ini akan cenderung merekomendasikan brand kamu kepada teman dan kerabat mereka.

Dengan demikian, keberhasilan dari program ini nantinya tidak hanya mempertahankan pelanggan yang ada, tetapi juga membantu dalam menjaring pelanggan baru.

Contoh Program Loyalti Berdasarkan Bisnisnya

Indonesia sebagai negara yang cukup luas, tentunya memiliki ratusan bentuk bisnis yang cukup bervariasi. Namun jika dilihat secara garis besar, kamu akan menemukan bahwa bisnis ritel dan jasa menjadi dua hal yang cukup banyak digeluti oleh para pelaku bisnis.

Jika kamu penasaran tentang contoh Program Loyalti macam apa yang paling banyak menjamur di Indonesia, mari kita kupas satu per satu.

Contoh Program Loyalti dalam Bisnis Ritel

  • Strategi berbasis point, salah satu contoh yang cukup populer di kalangan bisnis ritel di Indonesia adalah program berbasis poin. Dalam program ini, setiap pembelian oleh pelanggan akan memberikan mereka sejumlah poin yang bisa mereka tukarkan dengan diskon atau hadiah lainnya yang ditentukan oleh suatu brand. Misalnya, seorang pelanggan yang melakukan pembelian senilai Rp100.000 akan mendapatkan 10 poin, dan setiap 100 poin dapat ditukarkan dengan diskon senilai Rp10.000 untuk pembelian selanjutnya. Kamu dapat menemukan program ini pada perusahaan seperti Alfamart, Indomaret, maupun Hypermart.
  • Penawaran eksklusif untuk anggota yang mana sangat mengedepankan aspek dari program loyalti itu sendiri bagi pelanggan. Misalnya, kamu memiliki sebuah brand toko pakaian, kamu bisa saja mencoba untuk  menawarkan diskon atau potongan harga tambahan atau akses eksklusif seperti penawaran lebih awal ke koleksi terbaru yang hanya tersedia untuk anggota yang mengikuti program milikmu. 

Contoh Program Loyalti dalam Bisnis Jasa

  • Poin reward berdasarkan penggunaan, sebagai contoh, pembayaran akumulasi tagihan telepon atau internet nantinya dapat memberikan pelanggan sejumlah poin yang dapat mereka tukarkan dengan reward khusus seperti diskon biaya admin atau bonus kuota data melimpah. Perusahaan BUMN juga menerapkan metode ini seperti, PLN, hingga Telkom.
  • Program tingkat keanggotaan, sederhananya, seorang pelanggan yang menghabiskan Rp50.000 per bulannya, akan ditempatkan sebagai “Keanggotaan Silver” sementara itu mereka yang menghabiskan hingga Rp100.000 per bulannya akan ditempatkan sebagai “Keanggotaan Gold” tingkatan ini nantinya akan terus berlanjut hingga ke tingkat tertinggi seperti Platinum atau Diamond. Keuntungan hingga bonus pelanggan yang nantinya didapat di tiap tingkatan ini tertentu berbeda. Metode ini sukses digunakan oleh perusahaan besar seperti shopee, atau Tokopedia.

Pentingnya Integrasi WhatsApp untuk Program Loyalti yang Efektif

Setelah sebelumnya membaca tentang manfaat, bentuk, serta contoh pengaplikasiannya di Indonesia, tentu kamu ingin cepat menerapkan program Loyalti yang sama pada bisnismu.

Namun pada pelaksanaannya, kamu akan menemukan beberapa kesulitan jika tidak dapat menerapkan komunikasi secara efektif kepada pelanggan. Artinya, kamu memerlukan alat penunjang seperti integrasi WhatsApp dalam prosesnya.

Singkatnya, integrasi WhatsApp menjadi langkah strategis yang dapat membantu bisnis meningkatkan keterlibatan pelanggan, retensi, dan kepuasan terhadap proses berjalannya program.

Dengan memanfaatkan komunikasi langsung, personalisasi, notifikasi transaksi, layanan pelanggan, promosi khusus, dan pengingat, brand bisnis dapat menciptakan pengalaman yang lebih terhubung dan bermakna bagi pelanggan mereka, memperkuat hubungan dan memperkuat loyalitas pelanggan terhadap merek.


Tinggalkan komentar